Sunday, November 24, 2013

Cara Tips Membuat Lampu Hemat


Gelap, itulah yang sering kita alami apabila apabila lampu padam pada malam hari. Padamnya lampu dapat disebabkan oleh berbagai faktor seperti pemadaman bergilir, cuaca maupun karena kerusakan instalasi listrik.
Ketika lampu padam terutama pada malam hari, tentunya akan mencari solusi penerangan alternatif. Hal ini dimaksudkan agar mengurangi kegelapan di dalam rumah. Berbagai alternatif yang banyak digunakan berupa genset, senter, lampu charger, lilin dan sebagainya. Harga dari alat penerangan ini pun cukup bervariasi, mulai dari harga yang cukup mahal sampai yang murah seperti lilin dengan harga seribuan per batang. Namun penggunaan alat penerangan ini akan memakan banyak biaya pada kondisi pemadaman yang cukup lama karena akan menambah biaya pula.
Tanpa disadari, ternyata banyak disekitar kita bahan yang relatif dan mudah diperoleh dapat dijadikan sebagai alat penerangan alternatif. Lampu alternatif ini dapat bertahan cukup lama dengan biaya yang murah alias hemat. Untuk dapat membuat lampu hemat tersebut, berikut cara atau tips pembuatan lampu super hemat :
Bahan
• Tissu
• Tutup Botol
• Minyak Goreng
• Piring Kecil




Proses Pembuatan

• Siapkan selembar tissu kemudian dibagi menjadi 4 bagian, selanjutnya digulung bulat menjadi sumbu.
• Lubangi tutup botol dengan menggunakan paku atau pisau.
• Masukkan tissue yang sudah di gulung kedalam lubang tutup botol (sumbu lampu).
• Tuang minyak goreng secukupnya kedalam piring kecil.
• Masukkan sumbu kedalam minyak yang sudah di tuang pada piring kecil dan biarkan tissu minyak sampai seluruh tissu basah.
• Siap deh Lampu super hematnya, untuk penggunaan tinggal di bakar sumbunya dan akan menerangi rumah kita.
Demikian cara atau tips membuat lampu hemat yang dapat di buat dengan simpel, lampu ini bisa di simpan dalam lemari sebagai siaga menghadapi pemadaman lampu. Semoga informasi ini dapat bermanfaat untuk kita semua dan dapat mengurangi pengeluaran kita membeli alat penerangan bila datang pemadaman lampu. Selamat mencoba semoga bermanfaat. Dapatkan info menarik lainnya hanya di rianisyahriani01.blogspot.com